Ciri-ciri Ikan Nila Dan Keunggulan atau kelebihan ikan nila

Klasifikasi dan Morfologi Ikan Nila

Ciri-ciri Ikan Nila Dan Keunggulan atau kelebihan ikan nila


Ciri-ciri Ikan Nila Dan Habitatnya - Dalam ilmu biologi, morfologi bisa diartikan sebagai suatu ilmu yang membahas tentang struktur dan bagian tubuh makhluk hidup. Setiap makhluk hidup tentu memiliki morfologi yang berbeda-beda. Seperti halnya pada ikan nila. Ikan nila merupakan jenis ikan air tawar yang hampir menyerupai ikan mas, ikan nila pada awal perkembangan termasuk kedalam kelompok Tilapia ( Saratharaodon nilaticu ). 

ikan nila memiliki bentuk pipih pada bagian badan dan sirip ekor di temukan garis lurus serta juga mempunyai sirip punggung ditemukan garis lurus memanjang, Ikan nila bahasa latin Oreochromis niloticus, merupakan jenis ikan air tawar yang habitat aslinya berasal dari Sungai Nil. Ikan nila masuk kedalam famili Cichilidae dengan ordo percomorphi yang memiliki tulang belakang. Ada beberapa jenis ikan nila yang dibudidayakan oleh masyarakat diantaranya yaitu nila biasa, nila merah dan nila albino. Populasi ikan nila tersebar di lima benua yang beriklim tropis dan subtropis.

ikan ini tidak bisa hidup pada daerah yang beriklim dingin. Nilai konsumsi dari ikan nila cukup tinggi. Karena ikan ini mempunyai daging yang tebal dan enak.

Keunggulan atau kelebihan ikan nila

  1. Pertumbuhan ikan nila lebih cepat dan mudah dikembangbiakan
  2. Bagian tubuh dapat dimanfaatkan dibeberapa bidang
  3. Dapat dilakukan pemijahan setelah umur 5-6 bulan
  4. Setelah 1 – 1,5  bulan, ikan nila tersebut dapat dipijah kembali
  5. Mempunyai keturunan jantan dominan
  6. Memiliki nilai ekonomis relatif jauh lebih tinggi
  7. Ikan nila sangat mudah dipasarkan/dijual

Ciri-ciri umum ikan nila

ikan nila memiliki bentuk pipih, pada bagian badan dan sirip ekor di temukan garis lurus serta juga mempunyai sirip punggung ditemukan garis lurus memanjang. Secara sistematisnya ikan nila ini dapat diklasifikasi sebagai berikut :

Klasifikasi ikan nila

Kingdom : Animalia

Famili : Cichlidae

Filum : Chordata

Sub Filum : Vertebrata

Kelas : Osteichyes

Sub Kelas : Acanthopterygii

Ordo : Percomorphi

Sub ordo : Percoidae

Genus : Oreochromis

Spesies : Oreochromis nilaticus


Morfologi ikan nila

Ciri-ciri Ikan Nila Dan Keunggulan atau kelebihan ikan nila

Ikan nila dapat di morfologikan berdasarkan  bentuk fisiologis yaitu memiliki bentuk tubuh bulat pipih, pungung agak tinggi, badan, sirip ekor dan sirip punggung terdapat garis lurus memanjang. Ikan nila memiliki lima buah sirip yaitu sirip dada, sirip punggung, sirip anal, sirip perut, dan sirip ekor.

Selain itu, tanda lainnya yang dapat dilihat dari ikan nila adalah memiliki warna tubuh hitam dan agak keputihan. Bagian kepala ikan nila memiliki ukuran relatif kecil jika dibandingkan dengan mulut yang berada pada bagian ujung kepala, Sisik ikan nila memiliki ukuran besar, kasar dan tersusun dengan rapi. serta memiliki mata yang besar. 

Perbedaan Ikan Nila Jantan dan Nila Betina
Ciri-ciri Ikan Nila Dan Keunggulan atau kelebihan ikan nila

Perbedaan morfologi ikan nila jantan dan betina.
Ikan nila jantan, selain dilihat lubang genitalnya, tubuh ikan nila jantan juga berwarna lebih gelap dengan rahang yang lebar ke belakang. Sedangkan ikan nila betina bisa juga dilihat dari perutnya yang lebih besar.

Ikan nila ukuran kecil kebanyakan lebih cepat menyesuaikan diri terhadap perubahan salinitas bila dibandingkan dengan ikan nila ukuran besar.

Salah satu keunggulan ikan nila yakni ia sangat tahan terhadap hama penyakit yang disebabkan oleh bakteri, virus dan jamur.

Nah demikianlah informasi singkat mengenai ikan nila yaitu Klasifikasi dan Morfologi Ikan Nila data tentang ikan nila ini kami olah dari berbagai sumber

Belum ada Komentar untuk "Ciri-ciri Ikan Nila Dan Keunggulan atau kelebihan ikan nila"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel