jenis jenis ikan mas dan ciri cirinya

IKAN MAS, HABITAT IKAN MAS, MORFOLOGI IKAN MAS, JENIS-JENIS IKAN MAS


habitat hidup ikan mas dan asal usulnya

Mengenal Ikan Mas - Ikan mas merupakan salah satu ikan air tawar yang bernilai ekonomi tinggi dan sudah tersebar di seluruh Indonesia. Bentuk tubuhnya panjang dan agak bulat dengan kepala kecil, punggung tinggi dan seluruh badannya bersisik besar. Nama lain dari ikan mas adalah rayo, ameh, masmasan, karper dan tombro. Ikan mas termasuk jenis ikan air tawar terpopuler di Indonesia, karena konsumennya cukup banyak, mulai dari kalangan bawah sampai kalangan atas, karena daging ikan mas yang tebal rasanya sangat lezat, dan kandungan gizinya yang sangat tinggi.
    Ikan mas mulai dipelihara di Indonesia sekitar tahun 1920-an yang dibawa dari Cina, jepang, Taiwan,  dan Eropa.

    Di pulau Jawa, penyebaran ikan mas dimulai sekitar abad ke 20. Kemudian ikan mas terus menyebar ke Bukittinggi (Sumatera Barat) pada tahun 1892. penyebaran ikan mas terus meluas hingga ke Tondano (Minahasa, Sulawesi Utara) pada tahun 1895.

    Ikan mas mulai dibudidayakan di daerah Ende (Flores, NTT) pada tahun 1932 dan Sulawesi Selatan pada tahun 1935. Di Bali tepatnya Tabanan mulai dibudidayakan tahun 1903.

    Habitat Ikan Mas

    jenis jenis ikan mas dan ciri cirinya

    Ikan mas sangat menyukai tempat di perairan tawar yang dangkal dan tidak terlalu deras, misalnya di pinggiran sungai dan danau.

    Walaupun termasuk ikan air tawar, jenis ikan ini terkadang ditemukan di perairan payau dengan tingkat salinitas 25-30%.


    Ikan mas ini memiliki sebutan yang sangat beragam di Indonesia tergantung dengan wilayah terutamanya memiliki sebutan kancra, tombro, tikeu dan dll. Namun, perlu diketahui secara sistematisnya klasifikasi dan morfologi ikan mas ini dapat di bedakan berdasarkan tingkatan yaitu sbb:

    Klasifikasi Ikan Mas

    Klasifikasi Ikan mas berdasarkan penelitian dari Saanin, 1984 yaitu sebagai berikut :
    • Kingdom : Animalia
    • Filum : Chordata
    • Genus : Cyprinus
    • Kelas : Actinopterygii
    • Ordo : Cypriniformes
    • Famili : Cyprinidae
    • Spesies : Cyprinus carpio

    Morfologi Ikan Mas

    • Ikan mas ini memiliki bentuk badan yang memanjang dan juga sedikit pipih kebagian samping mulut yang terletak pada bagian ujung tengah atau di sebut terminal.
    • Bagian mulut ikan mas terdapat gigi kerongkongan dengan dua pasang yang terletak di bagian bibir atas.
    • Ikan mas memiliki sirip punggung ( dorsal ) yang memanjang dan juga terletak pada bagian permukaan tubuh
    • Ciri ikan mas lainnya yaitu terdapat operculum dan properkulum pada bagian sirip dada.
    • Insang ikan mas terletak pada bagian depan, insang ikan terdiri dari 3 bagian yaitu tapis insang,  tulang lengkung insang dan juga lembaran daun insang.

    Jenis-jenis Ikan Mas

    Pada dasarnya jenis ikan mas dapat kita kelompokan menjadi dua, yaitu ikan mas konsumsi dan ikan mas hias.

    Ikan Mas Konsumsi

    Jenis ikan mas yang dikonsumsi oleh masyarakat dengan tujuan mendapatkan nilai gizi hewani(Ikan mas konsumsi). Ada 7 jenis ikan mas konsumsi, yakni:
    1. Ikan Mas Sinyonya / Putri Yogya
    2. Tidak ada yang tahu pasti asal-usul dari mana nama ikan Sinyonya / Putri Yogya. Ada sebagian orang yang menyebut kalau ikan mas Sinyonya / Putri Yogya ini mudah sekali bertelur sehingga disebut sinyonya. Ciri ciri tubuh ikan mas sinyonya / putri yogya diantaranya yaitu panjang dan punggungnya lebih rendah dari ikan mas punten. Ketika masih muda, mata ikan mas sinyonya / putri yogya ini agak menonjol dan akan berubah sipit ketika sudah mulai tua , Warna sisik jenis ikan mas ini kuning muda seperti jeruk sitrus. Karakter dari ikan mas sinyonya lebih jinak bila dibandingkan dengan ikan mas punten dan jenis ikan mas ini memiliki kebiasaan berkumpul/berkoloni di permukaan air. 
    3. Ikan Mas Majalaya
    4. Ikan mas jenis ini pertama kali dikembangkan di desa Majalaya, Kab Bandung, Jawa Barat. Ciri-ciri dari ikan mas jenis ini yaitu, badannya pendek, punggung membungkuk dan lancip jika dibandigkan dengan ikan mas jenis lainnya. 
      Karakter dari ikan mas jenis ini adalah : Ikan mas Majalaya sifatnya jinak dan suka sekali berenang di permukaan air. Pada bagian bawah insang dan bawah sirip ekor berwarna kekuningan. Warna sisik jenis ikan mas ini yaitu berwarna hijau keabuan dan bagian tepinya berwarna gelap. Ikan mas jenis ini memiliki beberapa keunggulan, diantaranya yaitu laju pertumbuhannya relatif cepat, tahan terhadap hama/bakteri Aeoromonas hydrophila, rasa dagingnya lezat dan gurih. 
    5. Ikan Mas Taiwan
    6. Bentuk tubuh jenis ikan mas ini yaitu memanjang dan punggungnya seperti busur sedikit membulat. Warna sisik ikan mas taiwan berwarna hijau kekuningan hingga kuning kemerahan ditepi sirip dubur dan di bawah sirip ekor. Jenis Ikan mas taiwan memiliki sifat yang responsif terhadap makanan. Sehingga akan saling berebut ketika diberi makan. 
    7. Ikan Mas Yamato
    8. Di Indonesia, ikan mas jenis ini kurang populer di kalangan pembudidaya ikan air tawar. Ikan mas jenis ini kebanyakan ditemukan dan dibudidayakan di Asia Timur, seperti jepang dan China. Ciri ciri ikan mas jenis ini yaitu tubuhnya memanjang, sisiknya berwarna hijau kecokelatan.
    9. Ikan Mas Merah
    10. Gerakan ikan mas jenis ini sangat aktif dan paling suka mengaduk-aduk dasar kolam. Ikan mas jenis ini memiliki sisik berwarna merah keemasan. Punggungnya agak rendah dengan mata agak menonjol. Jika dibandingkan dengan jenis ikan mas sinyonya, jenis ikan mas merah ini memiliki tubuh yang lebih panjang. 
    11. Ikan Mas Punten
    12. Jenis ikan mas ini pertama kali dikembangkan di Desa Punten, Jawa Timur pada tahun 1933. Ciri-ciri dari ikan mas jenis ini adalah bertumbuh pendek tetapi punggungnya tinggi dan lebar. ikan mas punten terlihat bulat pendek. Ciri ciri lain nya dari ikan mas jenis ini yaitu mata sedikit menonjol, warna sisik hijau gelap, gerakannya lambat dan jinak. 
    13. Ikan Mas Lokal
    14. Sebenarnya jenis ikan mas ini belum bisa digolongkan ke dalam jenis-jenis ikan mas. Walaupun demikian, jenis ikan ini malah yang paling banyak ditemukan di lapangan dan paling banyak dikenali oleh petani Indonesia.
    Nah, demikianlah informasi mengenai IKAN MAS, HABITAT IKAN MAS, MORFOLOGI IKAN MAS,  DAN JENIS-JENIS IKAN MAS

    Informasi tentang ikan mas ini kami olah dari berbagai sumber.

    Belum ada Komentar untuk "jenis jenis ikan mas dan ciri cirinya"

    Posting Komentar

    Iklan Atas Artikel

    Iklan Tengah Artikel 1

    Iklan Tengah Artikel 2

    Iklan Bawah Artikel