Habitat dan Morfologi Ikan Kerapu Bebek

PERIKANAN/IKAN KERAPU BEBEK

Habitat dan Morfologi Ikan Kerapu Bebek

Ikan Kerapu BebekIkan kerapu merupakan ikan bernilai ekonomis tinggi, ikan kerapu bebek disebut juga kerapu tikus. Ikan yang mempunyai nama latin  Chromileptes altivelis ini dijual dengan harga dapat mencapai delapan kali lipat lebih mahal di pasar ekspor dan sekarang ini permintaan ikan kerapu hidup untuk konsumsi semakin meningkat. Mungkin selama ini kebutuhan akan ikan kerapu konsumsi diperoleh dari penangkapan di alam, yaitu di perairan karang, ikan kerapu memang menyukai wilayah lautan yang banyak terdapat karang, Siklus hidup ikan kerapu bebek muda hidup diperairan karang pantai dengan kedalaman 0,5 hingga 3 meter. Saat ini Ikan kerapu mempunyai nilai ekonomis yang sangat tinggi, Selain itu ikan kerapu ini juga mempunyai pasar yang baik terutama di Negara-negara Asia termasuk China bagian selatan, Hongkong, Taiwan dan Negara Asean.  Ikan kerapu bebek di Indonesia banyak terdapat di daerah perairan Pulau Jawa, Ambon, Sulawesi, Sumatera dan Pulau Buru dengan salah satu indikator adanya ikan kerapu di daerah berkarang. Suhu yang ideal untuk kehidupan ikan kerapu bebek atau kerapu tikus, yaitu 27 – 32⁰C, pH 7.6 – 8.0, salinitas 30 – 35 ppt, DO tidak boleh kurang dari 4 mg/l.

Habitat Ikan Kerapu Bebek

Morfologi Ikan Kerapu Bebek

Ikan Kerapu bebek atau kerapu tikus merupakan jenis ikan air asin dari keluarga Serranidae yang banyak ditemukan di Indonesia, Malaysia, Filipina, Cina, Australia, Guam, India, Hong Kong, Jepang, Kepulauan Mariana Utara, Papua Nugini, Kenya, Kaledonia Baru, Pulau Pitcairn, Singapura, Taiwan, Thailand, Vietnam. Habitat alami ikan kerapu bebek atau kerapu tikus adalah karang laguna pantai. Ikan kerapu kini terancam kehilangan habitatnya akibat dari rusaknya terumbu karang dan penangkapan yang berlebihan.

Habitat dan Morfologi Ikan Kerapu Bebek

Karena adanya permintaan yang tinggi dan tidak mampu dipenuhi dengan penangkapan dari alam, maka oleh para petani ikan dibeberapa daerah perairan Indonesia mulai membudidayakan ikan kerapu dalam keramba jaring apung dan tambak. Pada umumnya benih ikan kerapu yang dipelihara berasal dari alam. Akhir-akhir ini tangkapan benih alam yang tepat ukuran dan mutu serta jumlah sangat menurun, sehingga benih adalah kendala utama dalam pengembangan budidaya laut

Morfologi Ikan Kerapu Bebek

  1. Sirip punggung ikan kerapu bebek dengan 10 duri keras dan 18 -19 duri lunak
  2. Sirip punggung ikan kerapu bebek  terdapat 10 duri keras dan 18 -19 duri lunak
  3. Panjang kepala ikan kerapu bebek ¼ bagian dari panjang total
  4. Sirip ekor ikan kerapu bebek  memiliki 1 duri keras dan 70 duri lunak
  5. Sirip punggung ikan kerapu bebek semakin kebelakang semakin melebar
  6. Leher bagian kepala atas cekung dan semakin tua akan semakin cekung, mata 1/6 dari bagian kepala
  7. Seluruh permukaan tubuh ikan kerapu bebek berwarna putih keabuan
  8. Sewarna putih kadang kecoklatan dengan totol-totol hitam pada seluruh badan, kepala dan sirip
  9. Bagian kepala ikan kerapu bebek tampak lancip menyerupai Bebek atau Tikus
  10. Panjang keseluruhan Ikan kerapu bebek 3,3 – 3,8 kali tingginya
Demikianlah beberapa informasi mengenai ikan kerapu bebek dan morfologinya, data perikanan ini kami olah dari beberapa sumber

Belum ada Komentar untuk "Habitat dan Morfologi Ikan Kerapu Bebek"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel